Tangkal Re-Radikalisasi Klien, Bapas Nusakambangan Gandeng Akademisi

tangkal re radikalisasi klien bapas nusakambangan gandeng akademisi
tangkal re radikalisasi klien bapas nusakambangan gandeng akademisi

CILACAP, BERCAHAYA NEWS – (21/4), Tono (bukan nama sebenarnya) Klien Terorisme Balai Pemasyarakatan (Bapas) Nusakambangan mengungkapkan kebahagian usai mendapat kunjungan dari akademisi Kementerian Agama yang didampingi oleh Pembimbing Kemasyarakatan (PK) Muda Bapas NK.

Home visit/pengawasan rumah yang dilakukan oleh PK Bapas kali ini terasa berbeda karena hadirnya Munajat,Ph.D. Beliau merupakan Dosen Fakultas Syari’ah Kampus IAIN Salatiga yang menaruh perhatian mendalam mengenai penanggulangan terorisme dan turut bergerak dalam berbagai aktivitas filantropi sosial di Indonesia.

Di rumah klien, Munajat mencoba memahami kondisi sosial-ekonomi Tono, khususnya masalah yang di hadapinya selama menjalani program integrasi di masyarakat.

Tono mengungkapkan bahwa tetangga dan pihak pemerintah daerah menerima serta memperlakukannya dengan baik. “warga di sini baik-baik, pak. Saya sering datang kalau ada undangan kegiatan warga”, ungkap pria paruh baya tersebut.

Dalam urusan pekerjaan, klien mengaku lebih memilih untuk berwirausaha karena menurutnya penghasilan yang diperoleh dapat lebih besar daripada buruh harian.

Di momen ini Tono banyak berkonsultasi dengan Munajat terkait usaha peternakan rumahan seperti ; budidaya ikan, ayam, burung hingga maggot.

Munjat yang menekuni hobi berternak menerangkan plus/minus dari setiap hewan yang akan di budidayakan kepada Tono. Baginya semua dapat dilakukan dengan catatan terdapat ketersediaan lahan, modal, dan yang terpenting adalah ilmu yang cukup sebelum membuka usaha.

Pada kesempatan ini Munajat turut meyakinkan klien bahwa pemerintah akan tetap menaruh perhatian bukan hanya kepada dirinya saja, melainkan kepada keluarga beserta anaknya.

Munajat juga berpesan agar klien tetap menjalin komunikasi dengan PK bersangkutan selama proses reintegrasi berlangsung.

Tono mengamini anjuran tersebut dengan menceritakan dirinya yang rutin apel di ruang pelayanan Baladewa dan tetap berkomunikasi aktif dengan PK pengampu.

Baginya peran PK terasaa begitu penting dikarenakan PK Bapas bukan hanya mendampingi dan membimbing selama menjalankan program reintegrasi.

Namun juga turut aktif melakukan advokasi agar klien terorisme seperti dirinya tetap mendapat hak-haknya sebagai warga negara dan terhindar dari pengaruh radikalisme.

Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait