Pandemi Covid19 Tak Mampu Halangi Petugas Lapas Pasir Putih Berprestasi

pandemi covid19 tak mampu halangi petugas lapas pasir putih berprestasi
pandemi covid19 tak mampu halangi petugas lapas pasir putih berprestasi

NUSAKAMBANGAN, BERCAHAYA NEWS – Lembaga Pemasyarakatan High Risk Pasir Putih Nusakambangan memberikan penghargaan kepada pegawai Teladan yang telah menunjukan prestasi kerja yang baik dan dedikasi yang tinggi untuk Lapas.

Kegiatan ini sebagai langkah nyata dalam mewujudkan zona Integritas di Lingkungan Lapas High Risk Pasir Putih Nusakambangan. dalam proses pemilihan pegawai teladan ini juga berdasarkan beberapa aspek penilaian seperti Integritas, Kedisiplinan, kerja sama, etika kedinasan, dan komitmen.

Tiga Pegawai Teladan terpilih yang mendapat predikat Teladan yaitu Setyo Wardoyo, Wiwid Agus D, dan Malik Fajar A pada periode Triwulan III Tahun 2021

Kepala Lembaga Pemasyarakatan High Risk Pasir Putih, Fajar Nur Cahyono menjelaskan bahwa penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi kepada petugas yang sudah berkontribusi baik dan berdedikasi tinggi dalam melaksanakan tugas serta berharap agar pegawai yang terpilih dapat terus mempertahankan dan memberikan kinerja terbaik serta dapat menjadi contoh yang baik pegawai lainnya.

Sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemasyarakatan harus memiliki kesanggupan untuk tetap menaati kewajiban dan menghindari larangan yang ditentukan dalam peraturan perundang-undangan dan peraturan kedinasan yang apabila tidak ditaati akan dijatuhkan hukuman disiplin.

Terus tingkatkan kinerja yang baik, bekerja sesuai dengan SOP yang ada, berintegritas, dan beretika.

IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait

Exit mobile version